Padang Sidempuan – Kabar73.com || Gempa magnitudo 6,4 mengguncang Padang Sidempuan, Sumatera Utara. Gempa tidak berpotensi tsunami.
Gempa ini terjadi pada pukul 21.59 WIB. Lokasi gempa berada di 0.86 lintang utara, 98,73 bujur timur atau 82 km barat daya Padang Sidempuan.
“Kedalaman 102 km,” tulis BMKG, Senin (3/4/2023).
Informasi diperoleh wartawan gempa ini terasa sampai wilayah Tapanuli Utara hingga Kota Padang di Sumatera Barat dan Pekanbaru di Riau.
“Dirasakan (skala MMI): II Banda Aceh, III Padang, II Pekanbaru,” demikian tertulis dalam situs BMKG.
BMKG menyebut informasi soal hempa ini diteruskan untuk informasi bagi masyarakat. BMKG mengingatkan agar warga waspada terhadap gempa susulan.
Pemerintah Kota Padang Sidempuan menyebut belum ada laporan kerusakan hingga korban akibat gempa tersebut.
“Alhamdulillah, hingga saat ini belum ada laporan terkait kerusakan maupun korban. Semua aman,” kata Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution.
Termasuk, belum adanya laporan terkait gangguan jaringan komunikasi yang diakibatkan oleh gempa. (red)