Asahan – Kabar73.com || – Selama bulan suci Ramadan, Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Agung Kisaran sediakan takjil untuk berbuka puasa sekaligus makan malam gratis.
“Ada 150 porsi setiap hari kita sediakan bagi masyarakat yang ingin berbuka puasa di Masjid Agung Ahmad Bakrie Kisaran ini, sekaligus makan malamnya setiap selesai salat magrib,” kata ketua BKM Agung Kisaran, Zainal Aripin Sinaga kepada wartawan, Selasa (4/4/2023).
Kegiatan tersebut sudah rutin dilakukan oleh BKM Agung setiap tahunnya selama Ramadan hidangan yang disajikan setiap harinya juga bervariasi tidak hanya bisa dinikmati oleh masyarakat sekitar namun siapa saja termasuk bagi mereka yang sedang dalam perjalanan dan kebetulan beristirahat di masjid.
“Lokasi berbuka puasanya dipelataran belakang halaman masjid. Setiap hari ramai masyarakat yang sengaja datang buka puasa di sini menikmati waktu sore sama keluarga sampai salat magrib dan tarawih berjamaah,” ujarnya.
Dikatakan Zainal Aripin, selama Ramadan ini setiap hari dilakukan tausyiah singkat setelah zuhur serta kajian berkala setiap subuh pada hari Jumat dan Minggu.
Maya Sari salah seorang warga Kisaran mengatakan, dirinya sengaja membawa serta keluarga untuk berbuka puasa di Masjid Agung Kisaran dan sudah datang sejak pukul 5 sore.
“Kalau sore datang ke sini bisa menikmati suasana masjid di lokasi air mancur, enggak terasa sambil menunggu waktu buka puasa,” kata dia.
Masjid Agung Achmad Bakrie Kisaran ini berada di Jalan Ahmad Yani Kisaran persis di jalur perlintasan Sumatera serta memiliki karakteristik bangunan menyerupai Tak Mahal dan beraksen gaya Melayu.
Di bagian depan masjid terdapat kolam air pancur berukuran cukup besar. Masjid berkapasitas 6 ribu jamaah ini memiliki tiga lantai dua diantaranya dipakai untuk menampung jamaah beribada sedang satu lantai lainnya untuk tempat berwudhu dan perkantoran ormas Islam. (red)