Jakarta – Kabar73.com || Jelang Piala Dunia U17 yang akan dilaksanakan di Indonesia, Jakarta Internasional Stadium alias JIS diusulkan menjadi salah satu tempat pertandingan dalam kompetisi akbar ini.
Namun penilaian JIS menjadi venue Piala Dunia U17 jadi polemik karena dianggap tidak standard FIFA.
Salah satu yang disorot adalah rumput yang terpasang di lapangan sepakbola utama di JIS.
Terkait hal itu, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono usai melakukan peninjauan ke JIS mengatakan rumput di lapangan utama JIS tidak memenuhi standar FIFA.
Basuki mengatakan rumput JIS akan diganti untuk pergelaran Piala Dunia U-17.
“Hari ini kita melihat JIS stadion kita yang sangat bagus ini. Namun kita evaluasi kira-kira kalau nanti diperiksa, dievaluasi FIFA mudah-mudahan sudah memenuhi standar itu. Salah satu yang utama rumput,” kata Basuki setelah meninjau JIS, Selasa (4/7/2023) kemarin.
Sementara itu, Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri dan Lingkungan sekaligus Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan karena waktunya terbatas, maka rencananya rumput akan diganti dengan rumput di lapangan golf.
Seperti diketahui pembangunan JIS sendiri dilakukan pada zaman Anies Baswedan memimpin DKI Jakarta sebagai Gubernur. Kubu Anies mengklaim rumput di JIS sudah sesuai dengan spesifikasi lapangan bola internasional. Rumput yang digunakan adalah rumput hybrid.
Rumput yang digunakan di JIS sesuai dengan spesifikasi, itu adalah rumput hybrid yang merupakan kombinasi dari Zoysia Matrella sebanyak 95% dari Boyolali dan Sintetis Limonta sebanyak 5%, berdasarkan data yang ada.
.
Data tersebut juga menegaskan rumput yang digunakan sudah mendapat rekomendasi FIFA lebih jauh, rumput lapangan bola di JIS pun diklaim materialnya sama persis seperti yang ada di Stadion Wanda Metropolitano di Madrid dan Allianz Arena di Munchen.
“Rumput Hybrid tersebut sudah mendapatkan rekomendasi dari FIFA dan sama dengan Rumput yang digunakan di Wanda Metropolitano yang dipakai Atletico Madrid dan Allianz Arena yang digunakan Bayern Muenchen,” bunyi data tersebut.
Dijelaskan juga selama ini tidak pernah ada temuan dari auditor tentang ketidaksesuaian spek rumput di JIS. Kubu Anies menjamin rumput di JIS sudah sesuai standar tanpa perlu dibongkar lagi. (red)