Batu Bara – Kabar73.com || Personil Polsek Indrapura, dan Sat Lantas Polres Batu Bara dan Koramil 02/AP Laksamana, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara, menggelar patroli gabungan dalam rangka antisipasi aksi begal dan balap liar di wilayah hukum Polres Batu Bara, Minggu (28/01/2024) Sekira Pukul 22.00 wib sampai selesai.
Kapolres Batu Bara AKBP Taufik Hidayat Thayeb SH. Sik, melalui Kapolsek Indrapura AKP. Jonni H. Damanik SH.MH, membenarkan kegiatan yang dilakukan personil gabungan tersebut. ” Ujar Kapolsek.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni
Kapolsek Indrapura AKP. Jonni H. DAMANIK, SH.MH, Danramil 02/AP Laksamana, Kapten Inf Iwan Setiawan, KBO Sat Lantas Polres Batu Bara Ipda Kiwondo Manurung, 5 orang personil polsek indrapura, 3 orang personil lantas Polres Batu Bara, 2 orang personil TNI Koramil 02 AP, dan Kades Brohol dan Perangkat Desa.
Kegiatan patroli gabungan tersebut dipimpin oleh Kapolsek Indrapura, AKP Jonni H. Damanik SH.MH, dan Danramil 02/AP Laksamana, Kapten Inf Iwan Setiawan.
Dalam patroli tersebut, personil gabungan menyisir sejumlah lokasi yang rawan terjadi aksi begal dan balap liar, seperti Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), jalan Indrapura – Kisaran, Jalan Acces Rood Inalum, Simpang Es Brohol, Jalan Mangkai Baru, dan Jalan Simpang Empat Indrapura.
Dan tempat – tempat keramaian yang ada di wilayah hukum Polres Batu Bara.
Petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah pengendara sepeda motor yang dicurigai.
Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk berhati-hati dan waspada terhadap aksi kejahatan, seperti begal dan balap liar.
Kapolsek Indrapura, AKP.Jonni H. Damanik mengatakan bahwa patroli gabungan tersebut dilakukan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Batu Bara.
“Kami terus berupaya untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan, seperti begal dan balap liar. ” Jonni H.Damanik
Sementara itu, Danramil 02/AP Laksamana, Kapten Inf Iwan Setiawan, mengatakan bahwa kegiatan patroli gabungan tersebut merupakan bentuk sinergitas antara TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Kami akan terus bersinergi dengan Polri untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Kabupaten Batu Bara,” kata Iwan.
Patroli gabungan tersebut berlangsung hingga pukul 02.00 WIB dini hari. Selama patroli, tidak ditemukan adanya aksi begal dan balap liar. (Red)