Tanjungbalai – Kabar73.com || Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungbalai telah menyelesaikan rekapitulasi perolehan suara Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai, 2024.
Hal itu, tertuang dalam Keputusan nomor 705 tentang penetapan hasil pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tanjungbalai Tahun 2024 yang ditandatangani oleh seluruh komisioner KPU Tanjungbalai yang diketuai oleh Fitra Ramadhan Panjaitan.
“Berita acara dan sertifikat rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara dari setiap kecamatan dalam pemilihan walikota dan wakil walikota tahun 2024,” demikian tertulis di D Hasil yang dilihat detikSumut dari website Pilkada2024.go.id, Senin (9/12/2024).
Dalam kontestasi pesta demokrasi Pilwakot di kota ‘kerang’ tersebut, pasangan nomor urut satu Mahyaruddin Salim dan Muhammad Fadly Abdina yang diusung delapan partai politik yaitu Partai Golkar, Hanura, Gerindra, PKB, Gelora, PSI, Garuda dan Partai Ummat berhasil unggul meraih suara terbanyak yakni 30.255.
Sementara calon nomor urut dua yakni Waris Tholib (petahana) dan Rolel Harahap yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Perindo, PBB, PKN, dan Partai Buruh ini meraih 26.359 suara dan hanya terpaut selisih 3.896 suara dari rival mereka.
Sementara, pasangan calon nomor urut tiga, Eka Hadi Sucipto dan Darwin diusung partai PDIP, NasDem, dan PPP mendapatkan 20.602 suara dari seluruh total suara sah warga tanjungbalai yang menggunakan hak politiknya yakni 79.229 DPT.
Adapun, diketahui jumlah suara yang tersebut berasal dari enam kecamatan di Kota Tanjungbalai dengan jumlah DPT sebanyak 128.279. (red)