MEDAN – Kabar73.Com || Pengurus Daerah (Pengda) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumatera Utara gelar Rapat Kerja (Raker) Ke II Tahun 2023, Kamis (2/3) di Madani Hotel Jalan Sisinga Mangaraja Medan.
Ketua Pengda JMSI Sumut, Rianto Aghly dalam sambutannya mengatakan, hari merupakan tindak lanjut dari Rapat Kerja Nasional (Rakernas) JMSI yang berlangsung bersamaan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) JMSI Ke – 3 Tahun 2023 di Kota Medan beberapa hari yang lalu.
Rakerda merupakan penguatan organisasi, dimana pemilik Media Siber dapat menjadi garda terdepan untuk penguatan pembangunan di masa depan.
Diharapkan, pemilik media yang tergabung di JMSI dapat dengan segera mempersiapkan medianya agar secepatnya terdaftar secara administrasi dan terverifikasi faktual, harap pria yang disapa Anto Geng itu sebelum mengakhiri sambutannya.
Sebelum Rakerda JMSI dibuka secara resmi, acara diawali dengan penyematan kain songket Batubara kepada Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut, H Parianda Putra Sibuk, Wartawan Senior Coking Susilosake, AKBP Erwansyah mewakili Kapolda Sumut dan Pj Sekdakab Batubara Normalinda Siregar.
Selain menggelar Rakerda, kegiatan hari ini juga dirangkai dengan Pelantikan Pengurus Cabang JMSI Kabupaten Batubara, jelas Chairum Lubis selalu Sekertaris JMSI Sumut. (red)